Mercure Convention Center Ancol Siapkan Perayaan Tahun Baru Imlek

Mercure Convention Center Ancol Siapkan Perayaan Tahun Baru Imlek

ajax loader

Mercure Convention Center, Ancol – Jakarta merayakan pergantian menuju tahun Ayam Api dengan menghidangkan berbagai macam sajian lezat di Restoran Sunda Kelapa. Hidangan makan malam inidapat dinikmati pada hari Jumat, 27 Januari 2017 dari pukul 18.00 sore sampai 22.30 malam.

Sajian yang terhidang dalam bentuk BBQ Buffet Dinner ini terdiri makanan pembuka, Yee Sang, Wok Fried Hong Kong Noodle, Young Chow Fried Rice, Dory Fish Szechuan Sauce, Wok Fried Kung Pao Chicken hingga Mongolian BBQ Corner, Peking Duck, BBQ Roasted Chicken, Roasted Big Whole Snapper.

Berbagai pilihan Noodle Soup dilengkapi oleh rangkaian pilihan Dim Sum, Pao & Dumplings yang telah disiapkan secara khusus oleh Chef Nur Rahmat beserta Tim. Para tamu dapat menikmati rangkaian hidangan ini bersama keluarga untuk menyambut tahun Ayam Api yang membawa banyak keberuntungan dan kesejahteraan.

1 1

Bagi keluarga yang ingin merayakan tahun baru Imlek bersama keluarga di akhir pekan, Restoran Sunda Kelapa juga menyajikan rangkaian hidangan Brunch pada hari Sabtu, 28 Januari 2017 dari pukul 11.30 siang hingga 15.00 sore.

Sebagai penutup perayaan tahun baru Imlek ini, para tamu dapat menikmati Satay & Dim Sum All You Can Eat di Restoran Sunda Kelapa pada malam harinya sambil menikmati berbagai macam hidangan Sate seperti Sate Ayam, Sate Kambing, Sate Daging Maranggi, Sate Lidah, dan juga pilihan Pao Durian, Ayam, dan Pandan. Tidak ketinggalan pula Dim Sum Siew Mai, Hakkao, Pen Kao, dan lainnya.

Dalam perayaan yang spesial ini, Mercure Convention Center, Ancol – Jakarta juga akan memeriahkan Tahun Baru Imlek dengan dekorasi khas berwarna merah yang cerah dilengkapi oleh lampion-lampion manis yang akan menghidupkan suasana.

Pada hari yang sama juga terdapat Lion Dance  atau pertunjukkan Barongsai yang akan diadakan di area dalam hotel, termasuk Restoran Sunda Kelapa. Dengan tariannya yang melikuk nan bersemangat, Barongsai akan menghibur para tamu dengan berbagai gerakan apik seperti berputar, meloncat, berinteraksi dengan Barongsai lain dan para tamu, bahkan menjilat bulu-bulu dan mengedipkan matanya. Rangkaian penampilan menarik ini dapat dinikmati di Mercure Convention Center, Ancol – Jakarta pada perayaan Tahun Baru Imlek.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *