Millennium Hotel Berbagi Kebahagiaan Ramadhan

Millennium Hotel Berbagi Kebahagiaan Ramadhan

ajax loader

Dengan tema “Millennium Berbagi”, tahun ini Hotel Millennium yang di dukung oleh Ramako Grup ingin berbagi rezeki dan kebahagiaan bersama Yayasan Mizan Amanah dan Yayasan Hurin.

Tidak hanya perusahaan saja yang berkontribusi dalam acara ini, namun melalui program internal “Millennium Berbagi” seluruh karyawan Hotel Millennium juga turut berpartisipasi untuk menyumbangkan rezekinya kepada adik-adik kita di yayasan Mizan Amanah dan yayasan Hurin” Ujar Dewi Satiti, Direktur HRD Hotel Millennium.

Acara buka puasa bersama yang digelar di Java Ballroom ini terasa begitu istimewa dengan dukungan dari Ramako Grup yang turut membantu memeriahkan acara buka puasa dengan menampilkan bintang tamu spesial seperti Virzha “Indonesian Idol”, Hedy Yunus dan Abdul & The Coffee Theory.

3.Virzha on Perform2

Lantunan lagu-lagu religi yang mereka bawakan membuat anak-anak dan seluruh undangan yang hadir merasakan damainya ramadhan dan indahnya berbagi dalam suasana kebersamaan. Dalam acara ini, anak-anak juga diajak untuk bermain bersama dengan berbagai games seru dan berhadiah menarik.

Fajar Wisnu Tomo selaku Direktur Utama Ramako Grup menambahkan ,“Ramako Grup senang dapat menjadi mitra Hotel Millennium dalam acara buka puasa bersama ini, selain sebagai bentuk silaturahmi, kami yakin berbagi dengan anak-anak yang membutuhkan akan menjadi berkah bagi kita semua secara pribadi dan juga bagi perusahaan. Melihat anak-anak dapat tertawa dan terhibur melalui penampilan Bintang tamu yang kami tampilkan, itu juga merupakan berkah buat Ramako Grup”

Menjelang berbuka puasa, anak-anak dan seluruh tamu yang hadir juga mendapat siraman rohani, tausiyah bersama Ustadz Ismoyo yang menanamkan nila-nilai Islami dengan pesan moril positif serta untuk memperkuat keimanan dan ketakwaan di bulan suci ini.

Saat waktu berbuka puasa tiba, anak-anak beserta seluruh undangan juga disuguhkan dengan berbagai hidangan spesial yang sudah dipersiapkan khusus oleh tim kuliner Hotel Millennium. Mulai dari aneka takjil, kue-kue tradisional, makanan utama khas Indonesia serta aneka kudapan khas nusantara juga dipersiapkan untuk mereka. Sebelum pulang, Anak-anak juga mendapatkan bingkisan spesial dari Hotel Millennium, Ramako Grup dan buku-buku islami dari penerbit Serambi, Zaman serta Noura Books.

Selain bingkisan, kami juga memberikan buku-buku islami kepada anak-anak karena kami percaya buku adalah jendela ilmu dan akan bermanfaat bagi anak-anak di masa mendatang. Kami bersyukur mendapatkan support dari tiga penerbit buku yang memiliki kepedulian yang cukup besar terhadap perkembangan ilmu pengetahuan anak-anak Indonesia.” Ujar Ferdian Indrayana, Direktur F&B Hotel Millennium Sirih Jakarta.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *