Singapore Tourism Board Luncurkan brand baru “Singapore: Passion Made Possible

Singapore Tourism Board Luncurkan brand baru “Singapore: Passion Made Possible

ajax loader

Singapore Tourism Board kini menggunakan brand terbaru, “Singapore – Passion Made Possible”,  brand baru diperkenalkan dan diluncurkan oleh Singapore Tourism Board (STB) di Singapura pada tanggal 24 Agustus 2017 lalu. Di Indonesia, brand baru ini baru saja diluncurkan pada tanggal 6 September 2017 di Jakarta.

Indonesia merupakan  pasar wisatawan nomor satu untuk singapura dengan total jumlah wisatawan Indonesia yang ke Singapura tahun lalu dengan jumlah 2,89 juta orang. Oleh karena itu brand baru ini akan diperkenalkan tidak hanya di Jakarta, tetapi juga di Surabaya, Medan dan Bandung.

Brand baru ini menangkap semangat dan sikap Singapura, serta menceritakan sebuah kisah tentang Singapura lebih dari sekedar destinasi wisata. Dengan tema „Passion‟ dan „Possibilities‟ yang tertanam dalam sejarah Singapura dengan semangat yang terkandung di dalamnya, serta diceritakan melalui kisah-kisah nyata penduduknya.

Passion Made Possible merupakan perwujudan dari rekam jejak dan bukti keuletan negara ini untuk memenuhi passion dan terus-menerus menciptakan berbagai peluang baru.

Peluncuran di Jakarta sebagai momentum memperingati 50 tahun hubungan bilateral. Hubungan yang erat antara kedua negara akan terasa lebih personal karena banyak orang Indonesia yang mengejar aspirasi mereka hingga ke Singapura dan memiliki kisah untuk diceritakan, mulai dari koki, pemilik restoran, seniman pop-art, penari, pemilik bar dan sebagainya.

“Saat ini konsumen semakin didorong oleh passion mereka dalam membuat keputusan untuk melakukan perjalanan. Kami ingin mengkomunikasikan bahwa Singapura dapat memenuhi passion para wisatawan dan pengunjung. Selain atribut fungsional seperti keamanan dan efisiensi yang kebanyakan orang Indonesia sudah ketahui, kami ingin membangun hubungan yang lebih dalam dan lebih personal antara Singapura dan para pengunjung dari Indonesia,” kata Edward Koh, Executive Director, South East Asia, Singapore Tourism Board.

Brand baru ini sejalan dengan aspirasi Singapura untuk menciptakan pariwisata yang berkualitas (Quality Tourism). Salah satu pendekatannya adalah bukan hanya sekedar menawarkan hal-hal yang bisa dilakukan di Singapura, namun mengajak para wisatawan Indonesia untuk berpikir apa yang bisa mereka wujudkan di sana. “Misalnya mengejar passion mereka sebagai seorang Pecinta Kuliner (Foodie), Penjelajah (Explorer), Pencinta Belanja (Collector), Pemburu Aksi (Action Seeker), Penyuka Sosialisasi (Socializer), atau Penggiat Seni (Culture Shaper).

Sebagai sebuah destinasi, Singapura akan mendukung semangat mereka dalam mengejar aspirasinya. Tentu saja mereka tidak sendirian karena di Singapura mereka akan menemukan orang-orang dengan minat yang sama untuk berbagi passion. Singapura adalah tempat dimana saatnya impian menjadi nyata,” tambah Edward Koh.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *