Forum Kapasitas Nasional Dorong UMKM Berkembang Sebagai Industri Penunjang Hulu Migas

Forum Kapasitas Nasional Dorong UMKM Berkembang Sebagai Industri Penunjang Hulu Migas

ajax loader

Untuk mendongkrak kemampuan industri nasional dalam mendukung kegiatan hulu migas, SKK Migas menggelar  Forum Kapasitas Nasional. Forum ini menjadi ajang pameran bagi pelaku usaha dan industri penunjang dalam negeri, untuk menunjukkan kemampuannya agar dapat diserap industri hulu migas.

Digelar selama dua hari yaitu tanggal 27-28 Juli 2022, kegiatan forum dan pameran ini diadakan  di Jakarta Convention Center. Pada hari pertama, Forum Kapasitas Nasional II 2022 dibuka oleh Wakil Presiden Ma’ruf Amin, didampingi Menteri Energi dan Sumberdaya Mineral (ESDM) Arifin Tasrif dan Kepala SKK Migas Dwi Soetjipto.

Dalam 2 hari penyelenggaraan, diisi oleh berbagai acara, antara lain Group diskusi terbatas atau FDG. Diskusi Kelompok Terarah (FGD) bertema ‘Bukti Nyata Pengembangan dan Capaian Implementasi Program Pemberdayaan Perusahaan Dalam Negeri KKKS oleh Industri Hulu Migas’, Staf Khusus (Stafsus) Presiden Billy Mambrasar mengatakan bahwa Forum Kapasitas Nasional diharapkan bisa mendorong peningkatan kapasitas penyangga ibu kota negara yang baru (IKN) seperti Balikpapan, Kalimantan Timur. Peningkatan kapasitas penyangga ibu kota negara yang baru sejalan dengan visi dan misi Presiden dalam mewujudkan masa depan ibu kota negara yang baru.

forkapnas11

Selain itu ada  sesi FGD lainnya, sesi FGD bertema ‘Kemandirian Komoditas Utama dalam Industri Hulu Migas’. Kepala Divisi Pengelolaan Rantai Suplai dan Analisis Biaya SKK Migas Erwin Suryadi mengatakan, Kota Balikpapan bisa manjadi contoh sebuah kota dibangun dari aktivitas migas. Jika dirunut sejarahnya, Balikpapan berkembang sejak ditemukannya ladang minyak pada abad ke-19. Berkembangnya Kota Balikpapan tak lepas dari aktivitas migas berikut industri penunjangnya, dan memberikan dampak berganda bagi sektor-sektor lain seperti perhotelan, pariwisata, kuliner, transportasi, logistik serta berbagai turunannya.

Forum Kapasitas Nasional II 2022 juga memfasilitasi kerja sama antara KKKS, penyedia barang dan jasa, serta UMKM binaan. Pada pelaksanaan hari pertama, berlangsung dua penandatanganan MoU, yakni kerja sama Medco Energi dengan ALP Petro Industry, serta kerja sama Petro China dengan PT Luas Birus Utama. Pada hari kedua (28 Juli 2022), juga berlangsung penandatanganan kerja sama antara Medco Energi dengan UMKM Bebek Songkem yang mengembangkan franchise kuliner, serta penandatangan kerja sama antara PT Luas Birus Utama dan PT Berkah Hidup Syuku

forkapnas4

Terjalinnya kerja sama di antara KKKS, penyedia barang dan jasa, serta UMKM di Forum Kapasitas Nasional ini menunjukkan bahwa forum yang digagas SKK Migas ini menjadi wadah business match-making  (biro jodoh) bagi para pelaku usaha penunjang industri hulu migas dalam negeri.

Forum Kapasitas Nasional II 2022 diikuti oleh 28 operator migas (KKKS), 68 perusahaan penyedia barang dan jasa, serta 45 UMKM binaan KKKS di seluruh Indonesia.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *