Gran Melia Jakarta telah menerima sebuah penghargaan dari TripAdvisor Certificate of Excellence 2016. Penghargaan ini adalah merupakan yang keenam kali berturut-turut diterima. Di tahun keenam ini, industri pariwisata merayakan pencapaian yang baik atas berbagai ulasan yang sangat bagus yang diberikan oleh para wisatawan melalui TripAdvisor ditahun sebelumnya. Penerima Certificate of Excellence adalah industri pariwisata yang bergerak dibidang perhotelan, restoran dan tempat atraksi wisata diseluruh dunia yang memberikan pelayanan dan pengalaman terbaik secara konsisten kepada para tamu.
Ruth Abellan, General Manager dari Gran Melia Jakarta, mengatakan: “ Kami sangat bangga atas penghargaan ini dan sangat berterima kasih memiliki tamu yang sangat menakjubkan dari tahun ke tahun. Kami juga ingin mengucapkan terima kasih kepada para tamu yang menyempatkan diri untuk memberikan ulasan di TripAdvisor. Certifcate of Excellence ini sangat berarti bagi semua tim kami karena pengalaman tamu adalah hal yang paling utama dan merupakan bagian dari budaya Gran Melia Jakarta yaitu Red Glove Service.
“Dengan Certificate of Excellence, TripAdvisor menghargai para pelaku industri pariwisata yang telah menerima nilai yang sangat baik dan pujian dari para wisatawan,” ujar Heather Leisman, Vice President of Industry Marketing, TripAdvisor. “Penghargaan ini akan membantu para wisatawan untuk mengenali dan memesan properti yang memberikan pelayanan terbaik secara konsisten. TripAdvisor dengan bangga memberikan peranan penting bagi para wisatwan untuk percaya diri dalam mengambil keputusan.
Certificate of Excellence memperhitungkan kualitas, jumlah dan kebaruan dari ulasan yang disampaikan oleh wisatawan di TripAdvisor selama periode 12 bulan. Untuk memenuhi syarat, sebuah perusahaan harus mempertahankan keseluruhan peringkat di TripAdvisor sedikitnya empat dari lima Bubble Rating, memiliki jumlah ulasan mínimum serta terdaftar di TripAdvisor paling tidak selama 12 bulan.
TripAdvisor® adalah merupakan salah satu situs travel terbesar di dunia, memungkinkan para wisatawan merencanakan dan memesan perjalanan yang sempurna. TripAdvisor menawarkan nasihat dari jutaan wisatwan dan variasi yang besar dalam hal pilihan serta fitur perencanaan dengan tautan ke alat pemesanan yang dapat memeriksa ratusan situs web untuk menemukan harga hotel terbaik.
Situs bermerek TripAdvisor menciptakan komunitas wisatawan terbesar didunia, mencapai 340 juta pengunjung unik bulanan, dan 350 juta ulasan dan pendapat yang mencakup 6.5 Juta akomodasi, restoran dan atraksi wisata. Situs ini mengoperasikan 48 pasar diseluruh dunia.