KLM Rayakan 90 Tahun Penerbangannya ke Indonesia

KLM Rayakan 90 Tahun Penerbangannya ke Indonesia

ajax loader

Bulan Oktober menjadi momen yang spesial bagi KLM Indonesia. Tahun ini genap 90 tahun dalam memberikan pelayanan di Indonesia. Apabila kita menelusuri sejarah, KLM memulai penerbangan jarak jauh antar benua pertama kali dari Amsterdam – Jakarta (Batavia) pada tahun 1924 dengan menggunakan Fokker F-VII.

KLM Royal Dutch Airlines telah merayakan ulang tahun ke-95 nya pada tanggal 7 Oktober kemarin, dan menjadikan KLM sebagai maskapai penerbangan tertua di dunia yang beroperasi di bawah nama aslinya. Perusahaan penerbangan ini telah berkembang dengan pesat seiring bergabungnya dua maskapai raksasa Eropa Air France dan KLM pada tahun 2004.

Untuk itu diadakan acara perayaan KLM Indonesia 90th Anniversary di Empirica Jakarta pada 29 Oktober 2014. Acara tersebut dihadiri oleh Duta Besar Belanda untuk Indonesia H.E. Mr. Tjeerd De Zwaan dan juga Domingo De Cola, General Manager Air France-KLM untuk wilayah Singapura, Indonesia, Malaysia dan Brunei.  Dalam perayaan itu diadakan peluncuran secara simbolis logo KLM Indonesia 90th Years.

kemarin, Duncan Rutgers, Country Manager of AIR FRANCE KLM Indonesia mengungkapkan, “Kami telah memegang peran penting dalam industri penerbangan, khususnya di Indonesia dan akan terus melakukan hal serupa di tahun-tahun mendatang. Kami percaya pada kekuatan brand dan identitas kami. Secara kontinyu kami memunculkan ide-ide baru untuk meningkatkan pelayanan yang terbaik bagi para pelanggan kami. Partnership dengan Air France dan kerjasama dengan mitra kami lainnya menjadi bagian dari keberhasilan kami. Kami menghadapi 2014 dan tahun-tahun mendatang dengan penuh rasa percaya diri. Pada tahun2019 KLM akan merayakan ulang tahun ke-100, dan kami berharap untuk menjadi lebih kuat dan lebih banyak memainkan peranan penting dari sebelumnya.”

KLM Indonesia kini menawarkan penerbangan malam setiap hari ke Amsterdam dari Jakarta via Kuala Lumpur dan dari Denpasar via Singapura.Air France saat ini juga melakukan penerbangan harian Jakarta – Paris Charles de Gaulle via Singapura.

Hal ini bertujuan untuk memberikan kemudahan kepada penumpang dengan memberikan penerbangan jarak jauh pada malam hari dari Jakarta ke Amsterdam Schiphol Airport, Jakarta ke Paris Charles de Gaulle Airport, dan dari Denpasar ke Amsterdam Schiphol Airport. Kedua bandara tujuan tersebut memiliki koneksi terbaik menujuke kota-kota di seluruh Eropa.

 

2 thoughts on “KLM Rayakan 90 Tahun Penerbangannya ke Indonesia

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *