Awal musim panas ini, Aston Denpasar membuat edisi khusus untuk promosi bulan ini. Dimulai dengan “Apple Salad with Crispy Prawn”, Irisan apel lokal yang segar, irisan kacang panjang dipadu padankan dengan bahan-bahan segar lainnya seperti wortel, tomat, selada dan udang yang sudah digoreng dengan sedikit tepung, kemudian diberi campuran perasan jeruk nipis dan saus ikan.
Kemudian dilanjutkan ke menu utama, para koki menciptakan makanan ala barat “Beef Steak Sandwich”, irisan daging sapi panggang dengan saus lada hitam, zucchini panggang, pesto, pesto terung, bawang dan selada hijau yang disajikan dengan irisan kentang.
Sedikit berbeda dari yang lain, pastry chef membuat inovasi baru dalam makanan penutup untuk bulan ini, ini adalah “Blueberry Choux”, Kue sus yang diisi dengan vanila krim blueberry. Makanan tidak akan lengkap rasanya apabila tanpa minuman, oleh karena itu terdapat 3 pilihan lain yang akan berada dalam daftar di bulan ini. Itu adalah Baby Love, Chocolate Monkey dan Frozen Mochaccino. Semua pilihan ini hanya tersedia di bulan Juni saja. Hubungi kami di 0361-411999 atau email di info@AstonDenpasar.com untuk informasi lebih lanjut.
Aston Denpasar Hotel & Convention Center adalah hotel berbintang 4 yang memiliki fasilitas konvensi terbesar di Denpasar. Terletak di jantung kota Denpasar, Aston Denpasar Hotel & Convention Center menawarkan beberapa fasilitas pertemuan terbaik di Bali. Aston Grand Ballroom tersedia untuk dapat melayani sampai dengan 2000 orang; Tersedia pula 13 ruang multi fungsi yang memiliki kapasitas 20-200 orang di yang terletak tepat di area lobi dan di level B1. Aston Denpasar Hotel & Convention Center merupakan rumah yang sempurna untuk liburan dan bisnis di Bali. (ferry)