Singapore Airlines (SIA) kembali bermitra dengan Bank Central Asia (BCA) untuk menyelenggarakan SIA – BCA Travel Fair 2017 yang diadakan di Main Atrium Gandaria City, Jakarta, mulai dari tanggal 4 hingga 6 Agustus 2017. Pelaksanaan travel fair ini menegaskan komitmen kedua perusahaan untuk terus menyediakan layanan terbaik kepada para pelanggan dengan menawarkan berbagai harga tiket penerbangan serta paket perjalanan yang menarik.
Pengunjung yang melakukan pembelian tiket penerbangan di travel fair akan mendapatkan beragam keuntungan, termasuk harga spesial ke destinasi-destinasi populer dalam jaringan rute penerbangan SIA, seperti Singapura, Australia, Eropa, Jepang dan Amerika Serikat. Selain itu, harga promosi khusus menuju destinasi-destinasi terbaru dari SIA juga akan tersedia dalam travel fair ini, seperti penerbangan menuju Canberra, Dusseldorf, Stockholm dan Wellington.
Mr. Edwin Chiang, General Manager Indonesia, Singapore Airlines mengungkapkan, “Kami sangat senang dapat menjalin kemitraan dengan BCA dalam menyelenggarakan travel fair ini, dan kami juga berterima kasih kepada para pelanggan yang senantiasa memberikan dukungannya terhadap operasional kami. Untuk itu, kami ingin mengundang para pelanggan untuk menikmati berbagai harga spesial dan penawaran menarik yang tersedia dalam SIA – BCA Travel Fair 2017.
Melalui travel fair ini, para pelanggan berkesempatan untuk melakukan pembelian tiket ke seluruh destinasi kami di seluruh dunia, di satu lokasi, serta tersedia untuk semua kelas penerbangan. Lebih lanjut, travel fair kali ini juga bertepatan dengan ulang tahun SIA yang ke-70. Pada usia kami yang telah mencapai 70 tahun ini, kami telah mendedikasikan diri kami untuk terus memberikan layanan terbaik (service excellence) kepada para pelanggan. Dengan luasnya konektivitas jaringan penerbangan Singapore Airlines, kami akan dapat memenuhi kebutuhan serta keinginan para pelanggan kami untuk melakukan perjalanan menuju destinasi-destinasi baru yang lebih menarik.”
Selama tiga hari travel fair ini berlangsung, seluruh pemegang kartu kredit SIA – BCA akan mendapatkan sejumlah keuntungan menarik, seperti cash back hingga Rp1.500.000 dan 3x KrisFlyer miles. Selain itu, anggota KrisFlyer yang melakukan pembelian tiket di travel fair kali ini juga akan mendapatkan tambahan keuntungan berupa Changi Dollar Voucher sejumlah S$20, di luar dari voucher senilai S$20 yang akan diterima saat transit di Bandara Changi, selama periode berlaku.
Santoso, Director of Bank Central Asia mengatakan, “Kami sangat bangga dapat kembali bermitra dengan Singapore Airlines untuk memenuhi kebutuhan perjalanan para nasabah kami melalui penawaran serta promosi spesial yang tersedia pada SIA – BCA Travel Fair 2017. Melihat tren perjalanan yang semakin berkembang di kalangan masyarakat Indonesia selama beberapa tahun terakhir, terutama perjalanan keluar negeri, kami percaya bahwa travel fair ini akan disambut dengan sangat baik oleh nasabah kami yang ingin merencanakan liburan terbaik mereka dengan orang yang mereka cintai. Melalui kemitraan jangka panjang kami dengan Singapore Airlines, kami akan terus memberikan berbagai manfaat bagi para nasabah seraya memberikan mereka pengalaman perjalanan terbaik ke seluruh dunia.”
Selain dukungan dari Bank Central Asia, SIA – BCA Travel Fair 2017 di Jakarta ini juga didukung oleh tujuh agen perjalanan diantaranya Avia Tour, Bayu Buana, Dwidaya Tour, Golden Rama Tours and Travel, Smailing Tours, Panorama Tour, dan Wita Tour.
Bertepatan dengan travel fair di Jakarta, berbagai promosi menarik lainnya juga akan tersedia di SIA – BCA Travel Fair 2017 yang diselenggarakan di Bali. Travel fair ini, yang akan diadakan di Lippo Mall Kuta, Bali mulai dari tanggal 4 hingga 6 Agustus 2017, menggarisbawahi upaya SIA dan BCA untuk terus memberikan pengalaman perjalanan yang lebih mulus, nyaman dan menyenangkan bagi masyarakat di Bali.