Yayasan Ronald McDonald House Charities (RMHC) HUT ke-13, Berbagi Bersama di RSCM

Yayasan Ronald McDonald House Charities (RMHC) HUT ke-13, Berbagi Bersama di RSCM

ajax loader

 Yayasan Ronald McDonald House Charities (RMHC) merayakan ulang tahun  ke-13 dengan mengadakan acara di Rumah Sakit Cipto Mangunkusumo (RSCM) pada tanggal 27 Februari 2024. Acara yang dihadiri oleh lebih dari 50 pasien anak dan puluhan tamu undangan ini menampilkan berbagai kegiatan yang bertujuan untuk menghibur dan mengangkat semangat anak-anak yang sedang menjalani pengobatan di RSCM.

Acara yang meriah ini diisi dengan serangkaian kegiatan, mulai dari mendongeng oleh tim dari Ayo Dongeng Indonesia, pertunjukan sulap, hingga penyelenggaraan Magic Show yang menghibur para pasien anak. Kegiatan ini diharapkan mampu memberikan kesempatan bagi anak-anak untuk mengekspresikan perasaan mereka melalui kegiatan menggambar, yang tidak selalu mudah diungkapkan secara verbal.

Dengan kegiatan menggambar, pasien anak mampu mengekspresikan perasaan yang tidak mudah  disampaikan secara lisan. Menggambar merupakan media yang dapat memberikan anak kebebasan untuk  memilih obyek gambar yang disukai, bermain warna, menuangkan imajinasi serta harapannya tanpa rasa takut dan ragu. Orangtua pun dapat mendampingi proses menggambar ini sambil menggali perasaan anak  melalui gambar tersebut.

 ”Melalui berbagai kegiatan kami bisa tetap merasa di rumah dan bisa kenal banyak keluarga baru disini” Ucap Mama Elvano yang mendampingi anak perawatan di RSCM dari Papua Selain hiburan, RMHC juga memberikan ratusan bingkisan kepada anak-anak yang sedang dalam masa pemulihan. Tindakan ini sebagai wujud kepedulian RMHC kepada anak-anak yang sedang menjalani pengobatan di RSCM.

”Semua pencapaian (13 tahun) ini tentunya diraih bersama dengan dukungan Yayasan RMHC serta peran besar keluarga yang tidak putus dan selalu semangat dalam mendampingi anak[1]anak di masa pencegahan, perawatan, hingga pemulihan.” Ungkap Uud Cahyono selaku Manajer Hukum dan Humas RSCM.

ronalmcd found1

Perayaan ulang tahun ke-13 Yayasan RMHC juga dirayakan dengan meriah di Ronald McDonald House  Denpasar, dihadiri oleh lebih dari 50 peserta, termasuk pasien anak, keluarga, dan relawan yang terdiri dari psikolog, tenaga medis, dan juga komunitas di Bali . Kemeriahan acara ditandai dengan rangkaian kegiatan yang sangat bervariasi, mulai dari konsultasi kesehatan dan kecantikan, hiburan musik live akustik, hingga beragam games seru yang menghibur. Semua berlangsung dalam suasana penuh kebahagiaan dan kebersamaan, menciptakan momen berharga yang tidak terlupakan bagi semua yang hadir.

Di tahun ini, melalui program Ronald McDonald Care Mobile, RMHC akan turun ke beberapa wilayah di Indonesia, seperti Sumatera Barat dan Kalimantan Selatan, untuk membagikan 75.000 imunisasi kepada anak-anak di pelosok daerah yang masih sulit terjangkau oleh tenaga medis. Ini adalah bagian dari komitmen RMHC untuk membantu memajukan kualitas kesehatan anak-anak di Indonesia. Saat ini, RMHC juga sedang merencanakan untuk menambah satu rumah singgah di wilayah Jakarta Barat, berada di sekitar 3 Rumah Sakit Besar yang menangani anak dengan penyakit jantung bawaan dan juga kanker serta penyakit kronis lainnya.

”Mendampingi proses naik turunnya kondisi kesehatan anak yang sedang dirawat intensif kerap membuat keluarga pasien merasa lelah secara fisik, emosional, dan mental. Melalui program rumah singgah kami, setiap aktivitas dan fasilitas berfokus pada kesejahteraan dan upaya pemulihan fisik serta mental, tidak hanya untuk anak, tapi juga bagi para keluarga yang singgah. Kami yakin bahwa keluarga yang merasa aman dan nyaman akan lebih mampu untuk mendukung pemulihan anak mereka yang sedang sakit.” Ucap Ratih Prativi Negara selaku Organizational Leader Yayasan RMHC.

Saat ini RMHC sudah mempunyai 3 Rumah Singgah (Ronald McDonald House), 2 Ruang Tunggu (Ronald McDonald Family Room), dan 2 Mobil Kesehatan Keliling (Ronald McDonald Care Mobile) yang bisa berjalan dengan berkat bantuan dan dukungan dari mitra dan donatur. Upaya pengembangan program-program RMHC ini akan terus kami lakukan, sehingga lebih banyak keluarga yang terbantu, lebih banyak anak yang mengalami kesembuhan, dan lebih banyak anak yang mencapai taraf kesehatan ideal Untuk informasi lebih lanjut mengenai Yayasan RMHC dan program-programnya, kunjungi www.rmhc.or.id.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *